Tuesday, June 03, 2014

Ibu Menyusui Indonesia makin sadar

Semakin gencarnya promosi menyusui yang dilakukan di Indonesia, diiringi mulai menjamurnya organisasi atau perkumpulan yang memiliki kesamaan minat untuk mendalami, mempromosikan dan berbagi tentang menyusui ternyata tidak serta merta meningkatkan cakupan informasi menyusui pada masyarakat.

Tuesday, May 27, 2014

Karena memang kita ini hamba Allah...

Hari ini Jogja relatif lebih lengang, mungkin karena hari kejepit nasional, atau mungkin karena cuaca agak panas jadi para pemotor memilih diam di rumah, atau karena liburan sesungguhnya baru akan jatuh kamis (29/5) jadi hari ini ngerjain tugas kantor/kuliah, agar jumat bisa mbolos. Haha..

Berjalan santai bersama Istri memang selalu menyenangkan, meskipun setiap keluar rumah kami tidak pernah memiliki tujuan pasti, yang penting kami berjalan keluar besama menikmati Jogja yang semakin hari semakin padat, dan sawah adalah destinasi paling menarik, aku selalu takjub melihat sawah, meski aku dilahirkan di pinggir sawah juga sih.. hahaha. Mungkin karena itulah kedekatakan pada sawah selalu menyenangkan.

Manusia memang diciptakan untuk merasakan ketenangan dengan apa yang dirasakan, tak penting apa itu? bahkan hanya dengan sesuatu yang remeh temeh.  Kesenangan itu ibarat bius yang membuat kita terbuai jauh melayang, rasanya tidak bisa terlukiskan oleh kata-kata, apalagi tulisan blog. Tetapi kadang itu memperbudak dan membuat kita lupa bahwa di samping sawah itu ada sungai yang mungkin lebih indah jika mau ku palingkan sedikit penglihatanku..

Yaa sawah.. mungkin aku memang terlalu ortodok untuk menjadikan sawah tempat favorit, jauh disana banyak juga yang diperbudak oleh sesuatu hal yang jauh lebih modern, seperti gadget. Android yang sudah menjadi software open source terfavorit di dunia menjadi dewa baru dan kita tidak segan untuk menghamba padanya. Dulu kita mengenal Nokia sebagai HP sejuta umat, dengan nada dering yang pasti lekat di telinga kita.

Setelah HP dengan sms itu lengser, digantikan oleh Blackberyy, tidak lama menjabat kudeta android pun datang, maka jabatan dewa gadget di gantikan oleh android. Tidak sulit untuk melihat hamba-hamba dan pengikut mereka, cukup kita main ke lampu merah, jika lampu merah menyala, maka kita akan melihat hamba-hamba android mulai merogoh sakunya, lalu membacanya. Tidak sedikit diantara mereka yang tersenyum ketika melihat gadgetnya. Ntah apa dia sadar atau tidak bahwa di samping sawah itu ada sungai lho.. nengoook dong. Hehe.

Tidak cukup saat lampu merah menyala, ketika lampu hijau giliran menyala sekalipun, penumpang motor yang tadi tersenyum tetap menggenggam HP dan melihatnya sambil menjalankan motor. Sungguh unik sekali hamba android ini.

Sungguh ironi memang, kita lebih mementingkan orang yang tidak terlihat daripada kiri kanan kita. Kita lupa bahwa pengguna jalan itu tidak sendirian, dan bahwa konsentrasi saat mengendarai kendaraan bermotor itu jauh lebih penting dari pada penghambaan pada android. Cerita tragis pemotor yang kecelakaan karena menggunakan gadget di jalan bukanlah hal baru, gadget bisa menjadi pencabut nyawa ketika kita menghamba dengan berlebih.

Andai keasyikan kita memainakan android itu kita implementasikan dalam penghambaan kepada Allah. Saat akan sholat, misalnya, kita tersenyum dan menunduk dengan bangga. Lalu ketika ada orang lain lewat kita menjadi acuh, tidak peduli, karena dalam diri kita hanya ada Allah, dimana kita asyik bercengkrama dengan-Nya, menyebut nama-Nya, memohon pada-Nya dan merasakan kehadiran-Nya, mungkin itu yang namanya khusyu’.

Karena sesungguhnya kita ini hamba Allah, bukan hamba android atau sawah..

Monday, May 26, 2014

ASI Eksklusif dan Lemahnya Visi BLSM

Mungkin anda pernah alami peristiwa ini. Saat mengendarai sepeda motor di Yogya, saya berhenti lantaran lampu lalu lintas berganti merah. Seketika saya dihampiri seorang wanita menggendong bayi, tangan kirinya menggenggam botol berisi susu. Saya menerka susu itu dibuat tidak sesuai takaran, karena warnanya yang relatif bening tapi putih. Kemudian saya sodorkan uang sambil bertanya, “Ibu, bayinya diberi susu botol ya?” Ibu itu hanya tersenyum sambil pindah ke pengendara motor lain.

Ibu itu hanya satu dari jutaan lainnya, karena 80 persen ibu-ibu negeri ini menganggap pemberian susu formula suatu keharusan. Masif dan memikatnya promosi susu formula lewat berbagai media beberapa dekade ini, sangat berhasil meyakinkan masyarakat bahwa susu formula dapat menggantikan Air Susu Ibu (ASI) sebagai kebutuhan nutrisi cair bayi sampai dua tahun.

Keluarga prasejahtera bahkan miskin sekalipun banyak meninggalkan ASI demi tercapainya anak idaman seperti divisualisasikan dalam iklan. Model bayi imut yang cerdas, ceria dan gemuk, juga iming-iming manfaat kesehatan fisik dan psikis, disajikan setiap waktu melalui televisi, radio, poster, dan baliho. Tagline “Life Ready” yang asing bagi kita ditayangkan dengan menarik. Seakan menanamkan pesan “minumlah susu ini maka anak anda akan siap menghadapi hidup”.

Media sudah melakukan apa yang disebut Paul Jhonson sebagai distorsi informasi (Jhonson, 1997:103), yaitu praktek penyimpangan dengan cara mengurangi hal yang penting atau menambahkan hal yang tidak penting bagi publik. Secara teknis hal ini sering dilakukan dengan modus pencampuran antara fakta dan realitas. Dalam konteks ini, media ikut menghadirkan kebutuhan palsu, seakan susu formula itu adalah kebutuhan, padahal tidak.

Bisnis susu formula memang sangat menguntungkan. Pada tahun 2008 saja keuntungannya US $ 11.5 milyar dan diproyeksikan akan meningkat sampai 37% pada 2013 ini hingga US $ 42,7 milyar, dan Indonesia menjadi salah satu penyumbang paling besar sebanyak US $ 1.1 milyar. Dengan budget yang unlimited untuk promosi mereka sanggup membuat cara pandang baru; bahwa ASI saja tidak cukup, bahwa menyusui tanpa tambahan susu formula itu kurang, bahwa ASI dan susu formula itu sama saja. Berbanding terbalik dengan promosi menyusui yang hanya disosialisasikan seadanya tanpa kekuatan finansial dan visual yang menarik.

Sepertinya ini yang dimaksud Paul Jhonson dengan ‘Tujuh Dosa yang Mematikan’ (seven deadly sins) yang dilakukan oleh media. Salah satunya dramatisasi fakta palsu. Praktek penyimpangan ini bertumpu pada kekuatan narasi dari narator. Pilihan kata hiperbolik menjadi teknik yang sering dipakai. Untuk menambah dramatis intonasi narator menjadi penting. Dramatisasi menjadi lebih berisi dan seakan adalah kebenaran saat dipadu dengan gambar animasi atau ilustrasi. Umumnya industri televisi berkelit hal itu dilakukan karena kekuatan media televisi terletak pada kekuatan gambar.

Imbas promosi mereka masif, tidak pandang bulu. Kaya, miskin, tua, muda, ibu hamil, ibu menyusui, di kota ataupun di desa, semua terjangkiti promosi mereka. Dampak buruknya ketika sebagian orang miskin tidak mampu menyajikan susu formula sesuai anjuran – seperti peminta-minta tadi – akan mengencerkan dan menyajikannya dengan botol yang kebersihannya tidak dapat dijamin.
BLSM (Bantuan Langsung Sementara Masyarakat)
Bantuan Langsung Sementara Masyarakat. foto: Tribunnews.com
Bantuan Langsung Sementara Masyarakat. foto: Tribunnews.com

Angka kemiskinan di Indonesia masih tinggi, pengentasan kemiskinan menjadi program utama pemerintah setiap periodenya, baik pemerintah pusat sampai daerah. Bahkan ketika harga BBM harus naik, pemerintah bersedia menggelontorkan dana kompensasi yang mencapai Rp 11,6 triliun, meski akhirnya dipotong menjadi Rp 9,32 triliun untuk empat bulan. Dengan proyeksi Rp 150 ribu per keluarga setiap bulan selama 4 bulan untuk 15,5 juta rumah tangga sasaran.

Bantuan itu sangat membantu bagi sebagian masyarakat, paling tidak untuk beberapa bulan, tetapi saya melihat bahwa Indonesia sedang dijajah informasi yang membuat rakyat dipaksa untuk miskin, atau mungkin kebijakan-kebijakan negara ini diproyeksikan agar rakyatnya miskin. Kebanyakan rakyat kita dipaksa membeli kebutuhan sekunder dan alternatif menjadi kebutuhan primer, termasuk membeli susu formula.

Pertemuan dengan peminta-minta itu menggelitik saya. Malam harinya saya bersama istri melakukan survei kecil harga susu formula di sebuah toserba, dengan target susu bayi dengan label 0-6 bulan berukuran dos 400 gram. Kami temukan harganya berkisar Rp 30.300 sampai Rp.93.900. Kebutuhan bayi 0-6 bulan kalau sesuai dengan takaran dalam pembuatannya adalah 55 dos susu bubuk 400 gram perbulan.

Angka kelahiran bayi di Indonesia mencapai 4.5 juta bayi, dengan angka kematian 37 per 1000 kelahiran hidup, artinya sekitar 4,35 juta bayi hidup dan membutuhkan menyusui. Andai mereka semua meminum susu formula dengan harga paling murah akan dibutuhkan uang Rp. 7,25 triliun, sedangkan bila menggunakan susu yang dengan packaging yang lebih branded Rp. 93.900 maka dibutuhkan Rp. 22,46 triliun. Kita dapat membandingkan dengan BLSM yang digelontorkan pemerintah, Rp. 9,32 triliun?

Pikiran saya kembali ke peminta-minta itu atau keluarga prasejahtera dan miskin. Apabila kebutuhan keluarga 55 dos susu formula dalam 6 bulan dikalikan harga susu terendah saja Rp. 30.300, artinya dibutuhkan Rp. 1.666.500. BLSM yang hanya Rp. 600 ribu (untuk 4 bulan) perkeluarga tidak akan dapat memenuhi kebutuhan susu formula selama 6 bulan, itu belum dihitung dengan kebutuhan primer lain.

Saya meyakini menyusui atau ASI adalah satu-satunya nutrisi cair mamalia apapun. Mendapat ASI adalah hak bayi, jika kita mendukung ibu untuk menyusui, menolong bayi untuk mendapat makanan satu-satunya yang tepat untuknya, maka berarti kita juga membantu keluarga secara keseluruhan, dan membantu bangsa Indonesia untuk mendapat informasi yang tepat dan merdeka dari penjajahan pemiskinan.

Sunday, May 25, 2014

Perubahan itu ada bukan karena presiden

Terlalu memikirkan pemilu presiden, sampai-sampai kita sedikit lupa, bahwa ada di luar sana, anak-anak negeri berjuang untuk supremasi Indonesia .. anehnya, televisi juga gk peduli unk menyiarkan secara langsung pertandingan bulu tangkis thomas uber.. dan akhirnya, mrk tersingkir di semi final sama malaysia.. padahal, di atas kertas tim kita lebih kuat. tim uber juga tersingkir oleh India. dan kita tetap lebih memilih memikirkan prabowo dan jokowi.

Semua media terang-terangan menyerang salah satu kandidat. dan kita pun ikut andil menyerang salah satunya. yaa inilah demokrasi, dimana kita berjuang demi "sesuap" janji. janji indah yang didengungkan, atau kekhawatiran berlebih yang dihembuskan oleh orang-orang yang merasa punya kridibilitas dengan label "pengamat politik" "ahli komunikasi politik".. meski kadang ingin ku teriaki di kupingnya, "woiiii kenapa bukan kaw aja yang jadi presiden?".

bukankah, kita menyelenggarakan pemilu sudah berkali-kali, setiap kali pemilu kita selalu digembar-gembor bahwa "masa depan Indonesia ditentukan oleh suara anda". meski itu tak kuncung berubah, bahkan tak segan MUI pun ikut anda dan mengatakan bahwa mencoblos adalah WAJIB. yaa apapun itu, tetapi kita akan tetap sabar dan menunggu "suapan" harapan itu, setiap kali pemilu harapan itu tumbuh menggebu bak oasis di padang sahara.

tapi, mengaca pada TIMNAS Sepakbola U-19 yang beberapa tahun ini mereka mulai membanggakan, aku lihat perubahan itu bukan karena presidennya. bukan karena partai atau mencoblos tidaknya kita. tetapi karena satu sosok orang Indra Sjafri yang mau merubah sistem dari lingkungan kecil dimana dia diberi amanah.

Sekarang kita masih tetap bergantung pada presiden? merasa bahwa prabowo atau jokowi merubah itu semua? jangan mimpiii.. berhentilah menghujat keadaan, berhentilah berharap tinggi.. waktunya menyalakan lilin-lilin kecil dimana kita bisa.


Semua itu di awali dari keluarga dan tetangga .. kuatkan keluargamu, lihat kiri kanan kita, masih ada yg g bisa makan? masih adakah anak yang menangis karena gk bisa beli sepatu? masih ada pencuri2 kecil demi bisa beli sebungkus nasi? tetangga adalah parameter keimanan pada Tuhan, itu jika kita beriman pada-Nya dan Nabi-Nya.

Sunday, September 23, 2012

Berhenti dan dengarkan musik

Ini sangatlah luar biasa. Mohon luangkan waktu Anda sejenak untuk membaca:

Seorang pria duduk di stasiun di Washington DC dan mulai bermain biola. Saat itu pagi Januari yang dingin. Dia memainkan 6 lagu Bach selama kurang lebih 45 menit. Di waktu tersebut, karena pada jam sibuk, di perkirakan ada sekitar 1,100 orang melewat stasiun tersebut, banyak diantara mereka dalam pe

rjalanan kerja.

Tiga menit berlalu, dan ada seorang pria tua meperhatikan bahwa ada seorang musisi bermain. Dia memperlambat kecepatannya, dan berhenti beberapa detik, dan kemudian dengan segera tergesa-gesa untuk menemui jadwalnya.

Semenit kemudian, pemain biola itu menerima tips 1 dollar pertamanya: seorang wanita melemparkan uang tersebut tanpa berhenti dan melanjutkan berjalan.

Beberapa menit kemudian, seseorang bersandar di dinding untuk mendengarkannya, tetapi pria tersebut melihat jamnya dan mulai berjalan lagi. Jelas bahwa dia terlambat untuk kerja.

Seseorang yang memperhatikan dengan sangat adalah seorang bocah berumur 3 tahun. Ibunya membawanya serta, terburu-buru tetapi anak tersebut berhenti untuk melihat sang pemain biola. Akhirnya, ibunya mendorong dengan kuat, dan anak tersebut kembali berjalan, sambil membalikkan kepalanya. Aksi ini terulang oleh beberapa anak lainnya. Setiap orang tua, tanpa terkecuali, memaksa mereka untuk lanjut berjalan.

Dalam 45 menit musisi itu bermain, hanya 6 orang yang berhenti dan berdiam diri untuk sesaat. Sekitar 20 orang memberikannya uang, tetapi lanjut berjalan dalam kecepatan normal mereka. Dia mengumpulkan $32. Ketika dia selesai bermain dan keheningan muncul, tidak ada seorang pun memperhatikannya. Tidak ada seorangpun yang bertepuk tangan atau ada penghargaan apapun.

Tidak ada seseorangpun yang mengetahuinya, bahwa sang pemain biola adalah Joshua Bell, salah seorang musisi paling bertalenta di dunia. Ia baru saja memainkan salah satu musik terumit yang pernah dituliskan, dalam sebuah biola seharga 3.5 juta dollar.

Dua hari sebelum permainannya di kereta api bawah tanah, Joshua Bell bermain dalam sebuah teater di Boston dengan tiket yang sold-out dengan harga rata-rata $100.

Ini adalah cerita nyata. Joshua Bell menyamar untuk bermain di stasiun dan acara tersebut diatur oleh Washington Post sebagai bagian dari eksperimen sosial tentang persepsi, rasa dan prioritas dari orang-orang. Bahan percobaannya adalah: dalam sebuah lingkungan yang umum pada waktu yang tidak tepat: Apakah kita menghargai sebuah keindahan? Apakah kita akan berhenti untuk menghargainya? Apakah kita akan mengenal talenta tersebut dalam konteks yang tidak terduga?

Salah satu kesimpulan yang mungkin bisa diambil dari percobaan ini adalah:

Jikalau kita tidaka memiliki waktu untuk berhenti dan mendengarkan salah seorang musisi terbaik di dunia memainkan musik terbaik yang pernah ditulis, berapa banyak hal lainnya yang kita telah kehilangan?

Berhentilah sejenak dan dengarkan.
Sering kali kita bergerak terlalu cepat dan terburu-buru sehingga kita kehilangan begitu banyak hal berharga di dalam hidup kita.

Jikalau Anda suka kejadian nyata ini dan menginspirasi Anda, share kepada teman-teman Anda agar menjadi inspirasi dan pengingat bagi mereka juga.
video youtube


Copas from: Toni Raharjo .. terimakasih atas tulisan inspiratifnya

Thursday, September 06, 2012

Mitos 350 Tahun Indonesia dijajah

Tahun 1985. Saya duduk di kelas 3 Sekolah Dasar, ketika mata pelajaran Pendidikan Sejarah Perjuangan Bangsa (PSPB) pertama kali diluncurkan oleh Pemerintah Orde Baru. Sejak itu, saya jadi sering mendengar ungkapan dari para guru bahwa penjajahan di Indonesia berlangsung selama 350 tahun. Hah 350 tahun? Pikir saya. Alangkah lamanya.

Namun tak ada yang protes dengan angka tersebut. Semua orang (termasuk saya) seolah sudah sepakat bahwa Indonesia memang dijajah dalam kurun waktu sebanyak itu. Hingga pada 1991, saat duduk di bangku kelas 1 SMA, saya membaca perdebatan antara Soe Hok Gie dengan salah seorang dosen sejarahnya.

Soe sangat tidak terima Indonesia dijajah oleh Belanda selama 350 tahun. Mengutip pendapat Profesor G.J. Resink (sejarawan UI yang berkebangsaan Belanda), aktivis dan mahasiswa sejarah itu menyebut angka tersebut hanya “dramatisasi politik” Soekarno untuk membakar rakyat Indonesia punya jiwa.

“Dalam kenyataannya, Belanda tak pernah bisa menguasai 100% wilayah Nusantara sampai akhir kekuasaannya,”kata Soe sambil menyebut beberapa pemberontakan rakyat Aceh yang masih berlangsung hingga 1942.

Rahmat Safari, salah seorang teman saya yang sangat menggilai sejarah, bahkan berani menyebut penjajahan Belanda atas Indonesia hanya 4 tahun (1945-1949). Apa sebab? “Sebelum 1945, secara de facto dan de jure, memang Republik Indonesia sudah ada?”katanya malah balik bertanya kepada saya.


Logika historis Rahmat saya pikir-pikir memang ada benarnya juga. Nama Indonesia sendiri baru disebut-sebut di kalangan ilmuwan ketika pada 1850, seorang etnolog berkebangsaan Inggris bernama James Richardson Logan menulis Ethnology of the India Archipelago (dimuat dalam The Journal of Indian Archipelago and East Asian Edisi IV Adolf Bastian. Dalam waktu yang hampir bersamaan, Adolf Bastian, seorang etnolog Jerman (1826-1905) lantas menulis sebuah buku berjudul Indonesien oder die Inseln des Malayischen Archipel (Indonesia atau Pulau-pulau di Kepulauan Melayu).

Sebelum 1945, wilayah Indonesia memang dikenal sebagai Hindia Belanda.Artinya India punya Belanda.Itu untuk membedakan dengan Hindia Barat atau India yang punya Inggris. Dua nama itu murni hasil kesepakatan antara bangsa penjajah semata.

Dan jauh sebelum ada nama Hindia Belanda,kawasan kita lebih dikenal sebagai Nusantara (artinya diantara pulau-pulau).Isinya terdiri dari berbagai bangsa dan kerajaan seperti Bali, Gowa, Pajajaran, Melayu, Andalas, Pagaruyung, Mataram, Banten dan lain sebagainya.

Kembali ke soal angka 350 itu. Tak ada orang yang tahu dari mana angka itu muncul. Kalaupun itu dihitung sejak kedatangan pertama kali armada Belanda pimpinan Cornelis de Houtman pada 22 Juli 1596 atau Jacob van Neck, van Heemskerck, dan van Waerwijck pada 1 Mei 1598 ,saya pikir itu tidak tepat juga. Bukankah saat pertama kali mereka datang ke Pelabuhan Banten tujuannya hanya berbisnis semata,bukan melakukan penjajahan? Alih-alih menjajah, mereka bahkan terikat kesepakatan dengan Kerajaan Banten dan justru mempersembahkan upeti kepada Sultan Banten.

Harus diingat pula, setelah berdirinya Maskapai Perdagangan Hindia Timur (VOC) pada 1602 tak serta merta urusan “penguasaan” ekonomi dan politik Belanda atas kawasan Nusantara berlangsung mulus. Berbagai perlawanan terjadi ketika Belanda berniat menganeksasi wilayah kerajaan-kerajaan yang ada saat itu.

Muncullah berbagai perang yang terjadi di berbagai di kawasan Nusantara. Di Sumatera Barat meletus Perang Padri (1821-1837), di Jawa Tengah dan Yogyakarta terjadi Perang Diponegoro (1825-1830), Perang Aceh I (1873-1907), Perang di Jambi (1833-1907), Perang di Lampung (1834-1856), Perang di Lombok (1843-1894), Perang Puputan di Bali (1846-1908), Perang di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (1852-1908), Perlawanan di Sumatra Utara (1872-1904), Perang di Tanah Batak (1878-1907), dan Perang Aceh II (1912-1942).

Praktis hingga 1942, Belanda tidak bisa sepenuhnya menguasai wilayah Nusantara. Di beberapa kawasan seperti Banten, Aceh dan sebagian wilayah Sumatera lainnya, bahkan secara de facto Belanda hanya menguasai kawasan kota semata. Sedangkan kawasan pelosok dan pedalaman, tetap dikendalikan oleh para pejuang lokal.

Bahkan menurut sejarawan dari Universitas Padjajaran, Nina Lubis, hingga akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20, beberapa kerajaan di Bali, dan beberapa kerajaan di Nusa Tenggara Timur, masih mengadakan perjanjian sebagai negara bebas (secara hukum internasional) dengan Belanda. Jadi masihkan kita menyebut dengan “takjub” bahwa kita telah dijajah Belanda selama 350 tahun? (hendijo).

post by webane.com

Wednesday, September 05, 2012

Foto Eksekusi Mati Kartosoewirjo

Jakarta Misteri teka-teki tewasnya Pemimpin DI/TII Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo yang memproklamirkan berdirinya Negara Islam Indonesia (NII) terungkap. Selama ini, hampir 50 tahun informasi seputar Kartosoewirjo tertutup. Bagaimana dia dieksekusi dan di mana dia dikuburkan selalu menjadi pertanyaan.

Informasi di berbagai literatur menyebutkan bahwa Kartosoewirjo ditangkap Batalion Kujang II Siliwangi pada 4 Juni 1962 di kawasan Gunung Sangkar dan Gunung Geber.

Tapi kini, dalam 81 foto yang termuat dalam buku yang dirilis Fadli Zon, berjudul 'Hari Terakhir Kartosoewirjo' terungkap detik-detik menjelang eksekusi, yang disebut TNI sebagai pemberontak.

Buku itu akan diluncurkan Fadli Zon pagi ini, Rabu (5/9/2012) pukul 10.00 WIB di Galeri Cipta, TIM, Cikini, Jakpus. Dalam peluncuran buku itu akan hadir sejumlah tokoh dan sejarawan, serta keluarga Kartosoewirjo.

Dalam buku setebal 90 halaman dengan sampul hijau itu Fadli menuturkan bagaimana dia mendapatkan foto-foto eksekusi mati Kartosoewirjo yang bercita-cita mendirikan negara Islam di Indonesia. Dalam buku itu terpampang proses eksekusi Kartosoewirjo.

"Buku ini ditulis dengan tujuan utama mengangkat sebuah fakta sejarah penting dalam perjalanan hidup Sekarmadji Maridjan Kartosowirjo. Inilah detik-detik akhir kehidupan Kartosoewirjo yang dieksekusi mati pada 12 September 1962," jelas Fadli dalam bukunya.

Berbagai macam buku soal Kartosoewirjo, yang pernah dianggap Imam Mahdi dan satria piningit oleh pengikutnya begitu banyak. Tapi tidak seperti buku yang diluncurkan Fadli, yang jelas berbicara lewat gambar.

"Tepatnya 7 Agustus 2010 saya mendapatkan koleksi foto-foto tersebut. Setelah saya selesai acara Java Auction (lelang benda-benda filateli dan numismatik) di Hotel Redtop, ada seorang kolektor yang menawarkan koleksi foto Kartosoewirjo. Koleksi foto ini adalah artefak sejarah yang penting," tulis Fadli.

Tapi Fadli mengaku tidak tahu asal muasal foto ini. Dia hanya menyebut foto proses eksekusi Kartosoewirjo ini belum pernah dipublikasikan dan satu-satunya di dunia.

Kartosoewirjo merupakan pemimpin besar NII. Dia memproklamirkan berdirinya NII, pada akhir 1950-an. Hingga kemudian pada 1962, melalui operasi pagar betis TNI, Kartosoewirjo yang melakukan perlawanan di kawasan Garut dibekuk. (COPAS dari DETIK.COM)

Berikut contoh-contoh fotonya yg diambil dari hasil browsing...













Friday, September 16, 2011

The Power of Niat

Pagi ini masuk agak telat, tapi beruntung pas ceklok absen ternyata tidak berwarna merah, jadi belum telat selama cetakannya masih berwarna hitam, hehe. masuk ruangan dan hal yg pertama aku buka adalah email yahoo, dan facebook. seperti biasa banyak status baru yg biasa saja. tetapi ada satu status yg menarik yaitu statusnya Suhardiansyah, dia temenku waktu di Gontor dan juga di Kairo dulu. dari dulu memang anak ini pinter, nyeleneh tapi rasional, santai tapi dalem kata-katanya, gw suka gaya lo, he.. Status dia adalah:
suatu ketika syeikh Hamdun an-NIsaburi ditanya:"Mengapa omongan ulama terdahulu lebih bermanfaat dari omongan kita?" jawab beliau: "Karena mereka bicara untuk kemuliaan islam, keselamatan jiwa dan ridho Allah. sedangkan kita bicara untuk kemuliaan jiwa, mencari harta dunia dan agar orang lain menyakini kita benar". (thabaqat S) Allahummah dina bihudahum ilaika ya Rabb

Ini status sangat dalam, tapi kalau boleh menggaris bawahinya bahwa ternyata niat mampu mengantarkan manusia mencapai targetnya, mengantarkan power atas apa yg dibicarakannya, menjadikan nada bicaranya seperti memiliki ruh yang mampu mensugesti orang lain, bukan karena retorika dan paparan ilmiah yang membuatnya berbusa-busa untuk menyimpulkan satu dua kata yang simple. Niat secara otomatis juga mensugesti dirinya sendiri, menjadikan fisik, akal, dan jiwanya sinergi. yang timbul hanya semangat, bekerja keras, dan tawakal. Meski memang pertanyaannya "niat seperti apa?" kita tidak pernah tau apa yg ada dalam diri kita, tetapi mari mulai menanyakan pada diri kita sendiri tentang apa target hidup, atau kita malah takut untuk jujur pada diri kita sendiri tentang tujuan kita. Ketika tujuan tidak ada, maka niatpun tidaklah ada, dan ketika itu kita sudah kehilangan sebagian dari ruh hidup kita. naudzu billah ..