Friday, December 30, 2005

PRESS RELEASE

Tentang Sikap Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia(PPMI) Mesir Terhadap Kunjungan Badan Urusan Rumah Tangga(BURT) DPR RI ke Mesir

Berdasarkan hasil pertemuan Persatuan Pelajar dan Mahasiswa
Indonesia (PPMI) Mesir dengan perwakilan Organisasi Massa Islam Indonesia di Mesir, Perwakilan Partai Politik,Lembaga Swadaya Masyarakat, dan organisasi kemahasiswaan Indonesia lainnya serta Tokoh Masyarakat Indonesia di Mesir, maka kami atas nama seluruh Pelajar dan Mahasiswa Indonesia di Mesir menyatakan sikap sebagai berikut:

1.Menyatakan keprihatinan yang sangat dalam atas kunjungan
BURT DPR RI ke Mesir dengan dalih studi banding. Program ini sangat kontradiktif dengan kondisi bangsa dan negara kita yang saat ini diterpa krisis ekonomi yang berkepanjangan, fenomena kelaparan dan busung lapar yang akut, serta belum pulihnya penanggulangan bencana alam dan Tsunami di Aceh.


2.Mendesak Pimpinan DPR RI untuk mengontrol dan menegur
anggotanya yang menggunakan uang negara untuk agenda yang tidak penting serta memperbaiki sistem pengelolaan keuangan yang telah ada.


3.Mendesak dan menuntut 15 anggota DPR RI yang dimaksud untuk segera mengembalikan sisa biaya perjalanan ini ke negara dan atau mengalokasikannya untuk dana kemanusiaan.


4.Mendesak Pimpinan DPR RI untuk segera meniadakan dan
menghentikan program-program yang berbau studi banding ke luar negeri yang tidak bermanfaat dan agar mengalokasikan anggaran pada peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.


5.Mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan pihak-pihak terkait untuk mengusut tuntas penyalahgunaan anggaran negara dalam program studi banding anggota DPR, termasuk studi-studi banding yang pernah dilakukan oleh wakil rakyat dan pejabat negara pada tahun-tahun yang lalu ke luar negeri.


6.Menghimbau segenap wakil rakyat agar lebih memilikiempati
sosial dan menjaga amanat serta memperbaiki citra wakil rakyat yang semakin memburuk di mata publik.
7.Menghimbau kepada PPI seluruh dunia untuk menolak segala
kunjungan pejabat negara dan wakil rakyat yang belum jelas visi, misi dan manfaatnya bagi rakyat.

Demikian pernyataan sikap ini kami buat semoga dapat menjadi maklum
adanya.

Kairo, 16 Dzulqa'dah 1426 H/18 Desember 2005 M

Dewan pengurus Pusat Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir Periode XI Masa Bakti 2005-2006



Rio Erismen Armen, Lc Ahmad Tarmidzi, Lc
Presiden PPMI Sekretaris Jenderal

No comments: